sumber:http://www.beritabaru.com/Hot-News/nekad-beridiri-20-jam-limbad-dilatih-kopassus.html
Limbad/ ist
Jakarta, beritabaru.com - Bertahan berdiri selama 20 jam diatas ketinggian 20 meter, salah satu jebolan The Master, Limbad mendapat pelatihan secara khusus dari Komando Pasukan Khusus (Kopassus). Usai berdiri, pria berambut gondrong yang terbilang nyentrik ini pun akan segera melompat.
"Untuk itu, perlu persiapan. Persiapannya adalah Limbad dilatih fisik selama tujuh hari oleh Kopassus," ujar VP Produksi RCTI, Indra Y. Ramadhan di Blizt Megaplex, Pasific Place, Kamis (13/8). Selain Kopassus, Limbad juga akan mendapat pelatihan dari para profesional stuntman untuk melakukan lompatan agar tak mengalami cedera.
Menurut Indra, ide tersebut merupakan ide langsung dari Limbad. Ketika ditanya, Limbad pun mengaku, belum pernah melakukan hal itu. Berhubung Limbad, sosok yang sangat nekat. Ia menyanggupi melakukan aksi itu. Apalagi, aksi dilakukan bertepatan dengan ulangtahun ke 20 RCTI.
Indra menyatakan, aksi Limbad merupakan aksi kedua yang ada di dunia. Aksi pertama kali, dilakukan oleh pesulap David Plane pada 2002 silam. Ketika itu, David melakukan aksi selama 35 jam.
"Ketinggian 20 meter dan berdiri selama 20 jam dipilih, karena bertepatan dengan ultah RCTI," jelas Indra.
Menurutnya, selama 35 jam. Aksi David Plane, diselingi dengan istirahat selama 15 menit untuk chek up kesehatan.
Begitupula, dengan Limbad. Bedanya, selain chek up kesehatan dari tim dokter. Limbad istirahat, untuk menjalankan ibadah sholat. Sementara sang istri, Susi Indrawati menuturkan, ia terkejut mendengar keberaniaan Limbad tersebut. Disisi lain, ia merasa khawatir dan was-was.
Namun, sebagai istri ia hanya bisa berdoa. Pasalnya, aksi itu benar-benar baru pertama kali dilakukan Limbad. "Ini, juga sebagai wujud terimakasih kepada RCTI," imbuh Susi seraya berharap aksi Limbad bisa dikenang publik.